MAKASSAR.TV, SULAWESI – Belum usai dengan pandemi covid 19 yang menggoyahkan dunia, di Luwu Utara khususnya, kembali diterjang dengan bencana alam banjir bandang.
Peristiwa peristiwa ini membuat kekuatan ekonomi di Luwu utara merosot, ditambah lagi daerah ini menurut data bps menjadi daerah termiskin urutan ke tiga untuk wilayah Sulawesi Selatan.
Keresahan ekonomi di Luwu utara ini membuat Arsyad Kasmar yang maju di Pilkada Luwu Utara 2020 dan berpasangan dengan Andi Sukma, akan mengusung kemandirian ekonomi kerakyatan.
Seperti yang telah ia lakukan bertahun-tahun dan membuat dirinya berkiprah di kancah nasional dan internasional.
Di Pilkada Lutra 2020 nanti, Arsyad – Sukma akan bertarung dengan petahana Bupati Indah Putri Indriani dan Tahar Rum sebagai wakil bupati Luwu utara yang juga akan bertarung memperebutkan kursi orang nomor satu di kabupaten Luwu utara.
Arsyad menjelaskan masyarakat tanah kelahirannya itu akan mampu meningkatkan ekonominya dengan sistem seperti ini, dikarenakan ekonomi kerakyatan adalah ekonomi tradisional yang basis kehidupan masyarakat lokal dalam meningkatkan kehidupannya.

Pengetahuan ini dikembangkan berdasarkan keterampilan masyarakat setempat dalam mengelola lingkungan dan penghidupannya.
Arsyad Kasmar menjelaskan keinginannya yang ingin melihat masyarakat di kampung halamannya bisa sejahtera dan tidak miskin lagi.
“Kita bangkitkan UMKM dan usaha kecil lainnya dengan kekuatan birokrat sebagai pendorong tapi tidak lupa dengan ridho Sang Pencipta agar tercipta sistem ekonomi kerakyatan yang mandiri dengan religius,” paparnya.
Sementara sahabat Arsyad Kasmar, Haji Jamal, mengapresiasi visi dan misi pembangunan ekonomi yang diusung Arsyad untuk memajukan Pemkab Luwu dan rakyatnya.
Haji Jamal yang pemilik lahan Pasar Masamba dan owner Hotel Bukit Indah ini pun menyatakan dukungannya kepada Arsyad Kasmar.
Saat bertemu dengan Arsyad Kasmar, belum lama ini, Haji jamal, mengaku telah menyiapkan 1 unit ruko untuk posko pemenangan sahabatnya itu.
Tak hanya Haji Jamal, tokoh masyarakat dan pengusaha lainnya, Haji Thamrin dan Haji Pire, pun telah menyambangi dan menemui Arsyad Kasmar di kediamannya di Baebunta.
Pengusaha tanaman kakao atau coklat asal Luwu utara itu salah satu pengusaha yang sukses dengan sistem ekonomi kerakyatan mandiri dan juga sebagai pejuang ekonomi kerakyatan.
Mereka komitmen mendukung Arsyad kasmar dan Andi Sukma maju di Pilkada Luwu Utara 2020.(*)
Add comment