MAKASSAR.TV – SULAWESI, Menghadapi pandemi virus korona Wakil Bupati Enrekang Asman meminta kerjasama semua pihak pemerintah dan masyarakat dalam mencegah penyebaran Corona virus atau virus korona ke Kabupaten Enrekang.
Virus asal Wuhan Tiongkok yang telah mewabah di Indonesia sejak Februari 2020 Lalu dan kini telah mencapai lebih dari 514 kasus korona dinilai Asman sangat perlu diantisipasi penyebarannya dengan kerjasama semua pihak dalam menjaga keselamatan.
“Menghadapi ancaman penyebaran virus korona di wilayah Massenrempulu, memerlukan kerjasama yang baik dri semua pihak, karena ini menyangkut masalah keselamatan jiwa, sehingga menjadi tanggung jawab bersama memikirkan langkah terbaik dilakukan,” ungkap Wakil Bupati Enrekang Asman, Minggu 22 Maret 2020.
“Marilah kita berpikir jernih, serta rasional mengambil sikap, bekerja cepat dan tepat. Saling mendukung satu sama lain. Mulai dari pemerintah daerah hingga sampai di pelosok desa. Kita juga sangat mengharap dukungan forkopimda dalam program ini. Ungkap wakil bupati,” Imbaunya.
Selain itu menurut Asman wilayah Enrekang memiliki topografi berbeda dengan kabupaten lain. Sehingga wilayah tersebut sulit dijangkau dalam waktu singkat. Demikian pula sarana telekomunikasi sebagian belum ada.
Sehingga ia berharap partisipasi aktif pejabat pemerintah desa dibantu oleh Babinsa dan Babinkamtibmas serta seluruh masyarakat yang ada di Enrekang bisa bekerja sama dalam mencegah penyebaran covid-19.
Add comment