Home » Home » Memprihatinkan. Beginilah Kondisi Pelestari Budaya SulSel “Bissu Matang”.

MAKASSAR.TV-SULAWESI, Salah satu Bissu yang berdomisili di Kabupaten Pangkep, Provinsi Sulawesi Selatan, terbaring sakit di rumah panggung kayu yang tergolong rumah tua.

Wa’ Matang (86), adalah salah satu Bissu dari enam Bissu yang ada di Kecamatan Sigeri, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dia adalah Bissu generasi penerus dari komunitas pelestari adat budaya dan tradisi ke Bissu-an  di Sulawesi Selatan.

Jika sebelumnya ada sekitar 40 an Bissu di Sigeri, kini hannya tersisa enam orang saja. Dimana mereka diangkat dan bertugas menjalankan dan merawat tradisi leluhur Bissu

Dari enam Bissu, Wa’ Matang lah salah satu yang di beri amanah menjalankan dan merawat tradisi ke Bissu-an  sesuai ajaran dan nilai nilai tradisi budya leluhur mereka.

Bissu Matang, yang menempati rumah panggung berbahan kayu, kini kondisinya memprihatinkan. Hanya beralas kasur, bantal dan selimut. Wa’ Mattang terbaring sakit di lantai papan rumahnya.

Berdasarkan hasil kunjungan pemerhati adat dan budaya Masyarakat Adat Nusantara (DPW MATRA) Sulawesi Selatan. Rabu 30 Desember 2020. Dirumah Bissu Wa’ Matang, diketahui jika pelestari budaya ini mengalami gagal ginjal.

“Kami membesuk beliau Wa’ Matang yang saat ini terbaring sakit, sekalian menyerahkan uang  dari hasil donasi pengurus DPW Matra Sulawesi Selatan”. Ujar Vilda Yanty Lalawi. Bendahara DPW Matra SulSel.

Vilda Yanty menambahkan jika pihak pemerintah Kabupaten Pangkep, telah turun memberikan bantuan dan menawarkan untuk pengobatan di rumah sakit dengan semua biaya pengobatan ditanggung pihak pemda.

Sementara itu Ketua Umum DPW Matra Sulawesi Selatan,  Andi Bau Erwing Gamatta, mengucapkan terima kasih kepada para pengurus Matra SulSel, yang telah berdonasi dan meluangkan waktu membesuk Bissu Matang. (hzn)

Add comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement


COPYRIGHT © 2017 - 2021. MAKASSAR.TV ~ REDAKSI | INFO IKLAN
NEW REFERENCE | DIGITAL MEDIA & NEWS VIDEO PORTAL