MAKASSAR.TV – NASIONAL, Reuni Akbar 212 yang berlangsung di kawasan Tugu Monumen Nasional (Monas), Di Jakarta Pusat, pada Senin, 2 Desember 2019. Dihadiri Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
Kehadiran Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, di Reuni Akbar 212 sekitar pukul 06.15 WIB. Mendapat sambutan antusias dari ribuan peserta reuni.
Dengan mengenakan pakaian pegawai negeri sipil (PNS) dan peci hitam, Anies memberikan sambutan di atas panggung utama di depan jamaah Reuni 212.
Dalam sambutanya Anies Baswedan menyampaikan rasa syukur kepada ALLAH SWT, karena kegiatan akbar 212 yang telah digelar selama empat kali yang dihadiri ratusan ribu hingga jutaan jamaa berjalan lancar dan tertip
Anies juga menmabahkan jika keunikan bangsa indonesia dibanding dengan keberagaman bangsa lain, adalah keberagaman dan persatuan yang dapat berjalan dengan damai dalam kesatuan bingkai NKRI.
Keberagaman dan persatuan itu tentunya dibarengi dengan keadilan sosial bagi seluruh bangsa indonesia, tegas Anies sebelum menutup kata sambutanya.
Sebelumnya, Ketua Reuni Akbar 212 Awit Masyhuri juga memastikan Anies Baswedan akan menghadiri Reuni Akbar 212 di Monas.
Awit sendiri menyebut Anies Baswedan sebagai tuan rumah Reuni Akbar 212 yang juga akan memberikan sambutannya.
Diketahui, agenda Reuni Akbar 212 diawali dengan Salat Tahajjud, Salat Subuh berjamaah, kemudian dilanjut bermunajat kepada Allah SWT.
Add comment